Selamat datang diwebsite resmi pemerintahan desa tunas mudo.

Artikel

Desa Tunas Mudo Mendapatkan Kunjungan oleh Tim Penilaian Desa HITSS Kecamatan Sekernan.

03 Agustus 2023 20:31:04  Muhammad Ridwan Mahfudz  25 Kali Dibaca  Berita Lokal

Tunas Mudo, 3 Agustus 2023 - Desa Tunas Mudo mendapat kunjungan dari Camat Sekernan beserta Tim dalam rangka penilaian Lomba Desa HITSS yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kecamatan Sekernan Kabupaten Muaro Jambi. Tim Penilaian Desa HITSS dengan penuh semangat tiba di Desa Tunas Mudo, dalam upaya mendorong inovasi dan prestasi di bidang administrasi pemerintahan desa.

Program yang di inisiasi oleh Muhammad Iqbal, S.STP,. ME selaku Camat Kecamatan Sekernan ini bertujuan untuk memotivasi seluruh desa di wilayah kecamatan tersebut untuk terus berkarya, berinovasi, dan mencapai standar tertinggi dalam administrasi dan pelayanan kepada masyarakat.

Penilaian meliputi aspek administrasi pemerintahan desa, kelengkapan sarana dan prasarana, inovasi di bidang pemerintahan desa, serta faktor-faktor lain yang turut berkontribusi terhadap kualitas layanan dan hidup masyarakat setempat.

Rahamin selaku Kepala Desa Tunas Mudo mengucapkan terimakasih terhadap Tim Penilaian, dan juga beliau mengatakan bahwa dengan adanya Lomba Desa HITSS ini dapat memacu semangat serta menjadi motivasi untuk Desa untuk terus berinovasi dalam mewujudkan layanan yang efektif dan efisien agar bisa meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat tentunya.

Desa Tunas Mudo telah menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas layanan kepada warganya. Dalam beberapa tahun terakhir, desa ini telah mengimplementasikan berbagai inovasi yang signifikan, seperti sistem pelayanan publik berbasis teknologi, berbagai pelatihan, serta pembangunan sarana dan prasarana yang dibutuhkan.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pemerintah Desa

 Statistik

 Arsip Artikel